Prog.Inovasi Putsal
UPTD SMPN 5 Mandai memiliki keunggulan sebagai Sekolah Adiwiyata Mandiri dan memiliki Program Unggulan “PUTSAL” Pungut Sampah dan Kelola
Sesuai kebijakan dari dinas pendidikan kabupaten Maros, bahwa setiap sekolah harus memiliki program unggulan atau program inovasi yang harus tampak pada Rencana Kegiatan dan Anggaran Sekolah (RKAS). Sejalan dengan kebijakan tersebut maka UPTD SMPN 5 Mandai menetapkan program unggulan/inovasi yaitu “Penguatan Pendidikan Karakter Peduli Lingkungan Melalui Program PUTSAL (Pungut Sampah Kelola)”.
Program ini bertujuan mengolah Sampah organik menjadi kompos
Cara membuat pupuk kompos dari bahan-bahan organik, yaitu sampah-sampah rumah tangga dan daun-daun kering. Cara membuat pupuk kompos sbb.:
Langkah 1: dalam membuat pupuk kompos organik adalah menyiapkan sampah sampah yang akan kita pakai dalam pembuatan pupuk kompos. Pilah pilih sampah sampah itu dan pisahkan antara sampah plastik dan sampah daun daun/ tanaman / organik.
Langkah 2: Siapkan wadah seperti tong komposter.
Langkah 3: Potong-potong daun dan sampah tanaman lalu campur dengan EM4.
Langkah 4: Masukkan sampah daun- daun dan sampah limbah rumah tangga ke dalam wadah di atas.
Langkah 5: Tutup lapisan daun/sampah rumah tangga tadi.
Langkah 6: Letakkan wadah tadi di tempat yang tidak terjangku anak-anak dan tidak terkena sinar matahari langsung. Biarkan wadah tersebut selama kurang lebih 2 bulan.
Langkah 7: Setelah masak saring sambil diangin-anginkan, bisa digunakan langsung untuk pemupukan tanaman.Juga siap dijual.
Komentar Terbaru